Cyber library

PERPUSTAKAAN UNAS MELAKUKAN FUMIGASI

Perpustakaan Universitas Nasional (UNAS) telah melaksanakan kegiatan fumigasi secara menyeluruh di area Perpustakaan pada tanggal 6-8 September 2024. Kegiatan ini merupakan langkah penting dalam menjaga kualitas koleksi perpustakaan dan menciptakan lingkungan belajar yang sehat serta nyaman bagi seluruh pengguna. Terakhir kali fumigasi dilakukan pada tahun 2022, dan hanya pada 1 titik perpustakaan. sehingga kegiatan ini sangat dinantikan untuk memastikan kondisi perpustakaan tetap optimal.

Fumigasi merupakan proses sterilisasi yang bertujuan untuk membebaskan area perpustakaan dari berbagai jenis hama seperti serangga, jamur, dan bakteri yang dapat merusak koleksi buku dan dokumen. Dengan dilakukannya fumigasi, diharapkan koleksi perpustakaan dapat terjaga keasliannya lebih lama, serta mencegah timbulnya penyakit yang dapat menular melalui kontak langsung dengan buku yang terkontaminasi. Selain itu, fumigasi juga bertujuan untuk menciptakan lingkungan belajar yang lebih higienis dan mendukung konsentrasi para pengguna perpustakaan.

Setelah pelaksanaan fumigasi, Perpustakaan UNAS berharap dapat memberikan layanan yang lebih baik kepada seluruh civitas akademika. Dengan koleksi buku yang terawat dengan baik dan lingkungan yang bersih, diharapkan minat baca mahasiswa dan dosen semakin meningkat. Selain itu, perpustakaan juga berharap dapat menjadi pusat pembelajaran yang nyaman dan inspiratif bagi seluruh pengunjung.

Berita Populer

Picture1
Perpustakaan UNAS Hadiri KPPTI ke-3 di Batam, Kembali dengan Segudang Inspirasi
DSC04131
Studi Banding Perpustakaan IKPIA Perbanas ke Perpustakaan Universitas Nasional (UNAS) Jumat, 15 November 2024
Snapinsta
📚✨ Pengumuman Pemenang USER & VISITOR Oktober 2024 di Perpustakaan Universitas Nasional ✨📚
Jurnal Gale
"Jurnal Terkini untuk Penelitian Unggul: Eksplorasi Gale OneFile di Perpustakaan Cyber Library UNAS"
photo-collage
Hibah Koleksi di Perpustakaan Universitas Nasional (UNAS)

Artikel Populer

Berita Lainnya

WhatsApp Image 2023-12-20 at 09.36
PELAYANAN DI UPT PERPUSTAKAAN UNIVERSITAS NASIONAL MENUJU DIGITAL
Perkembangan dunia perpustakaan saat ini tidak terlepas dari perkembangan teknologi informasi sebagai...
Read More
WhatsApp Image 2024-06-11 at 10.32
Bedah Buku "Dinamika Pengelolaan Dan Pengembangan Potensi Pedesaan Sebagai Desa Wisata"
Mempelajari strategi dan praktik terbaik dalam mengelola dan mengembangkan desa wisata! Dalam buku ini...
Read More
4514_CYBER-LIBRARY-UNIVERSITAS-NASIONAL_001-2048x1380
Perpustakaan Universitas Nasional Meraih Akreditasi "A"
Perpustakaan Universitas Nasional (UNAS) meraih Akreditasi A dari Lembaga Akreditasi Perpustakaan Nasional...
Read More