Cyber library

UPT Perpustakaan UNAS Raih Juara dalam Lomba Monev Berkala

Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-79, Biro Penjaminan Mutu Universitas Nasional (UNAS) menyelenggarakan lomba monitoring dan evaluasi (monev) bagi Unit Penjaminan  Mutu. Lomba yang bertemakan “Semarak Lomba Spesial Kemerdekaan RI ke-79” ini diikuti oleh seluruh unit kerja di lingkungan UNAS. Peserta diminta untuk mengumpulkan dokumen monev terlengkap dan tercepat melalui link yang telah disediakan.

Setelah melalui proses penilaian, pada Senin, 23 September 2024, Biro Penjaminan Mutu mengumumkan hasil lomba. Unit Penjaminan Mutu UPT Perpustakaan berhasil meraih juara dalam Kategori Biro dan TIM UPM Fakultas Teknologi Komunikasi dan Informatika dalam Kategori Fakultas sebagai pemenang lomba monev tercepat dan terlengkap periode genap tahun akademik 2023/2024 . Prestasi ini membuktikan komitmen dalam menjaga kualitas dalam pemenuhan standar mutu yang telah ditetapkan.

Dengan diadakannya lomba ini, diharapkan dapat mendorong seluruh unit kerja di UNAS untuk semakin meningkatkan kualitas kinerja dan memberikan kontribusi yang optimal bagi kemajuan universitas. Selain itu, lomba monev juga menjadi ajang untuk saling berbagi pengetahuan dan pengalaman dalam menerapkan sistem penjaminan mutu.

Berita Populer

WhatsApp Image 2025-05-08 at 10.05
Universitas Nasional Gelar Rapat Tinjauan Manajemen Tingkat Penjaminan Mutu Tahun Akademik 2023/2024
9a8eb08e-99c2-4581-9232-ea85e0d6c596_169
Perpustakaan Sebagai Sumber Pembelajaran Sepanjang Hayat
WhatsApp Image 2025-05-02 at 10.56
Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2025: Meningkatkan Literasi di Perguruan Tinggi
WhatsApp Image 2025-04-29 at 10.32
Koleksi Perpustakaan Pascasarjana UNAS: Mendukung Kebutuhan Akademik Mahasiswa
WhatsApp Image 2025-04-25 at 09.40
Tips Memanfaatkan Chatgpt untuk Tugas Akhir

Artikel Populer

Berita Lainnya

WhatsApp Image 2025-02-19 at 09.01
Pengumuman Tutup Stock Opname
Sehubung adanya kegiatan Internal Stock Opname di area perpustakaan Universitas Nasional, maka pada Hari/Tanggal...
Read More
WhatsApp Image 2024-09-03 at 11.02
!! INFO FUMIGASI !!
Perpustakaan UNAS akan melakukan kegiatan fumigasi untuk membersihkan dan mensterilkan seluruh ruangan...
Read More
Salinan dari Persentasi UPT Perpustakaan
VIRTUAL TOUR PERPUSTAKAAN SUDAH DAPAT DILIHAT
Virtual tour perpustakaan Universitas Nasional kini telah tersedia di website resmi perpustakaan, perpustakaan.unas.ac.id....
Read More